HKBP Indonesian Lutheran Church, New York
HKBP Indonesian Lutheran Church, New York
di resmikan pada tanggal pada Minggu 15/11/2015 Sekretaris Jenderal HKBP Pdt Mori Sihombing, MTh yang di ikuti oleh sanctuary: Sekjend HKBP, Pastor Tims Philips (Director for Evangelical Mission ELCA-Pacifica Synod), Pdt Rastol Hasibuan, MTh, dan seluruh Parhalado HKBP Indonesian Lutheran Church. Ibadah Peresmian dihadiri sekitar 300 orang penuh dengan hikmat khususnya ketika Sekjend menyampaikan firman Tuhan yang diambil dari Daniel 12:1-13 dengan topik Bijaksana Sampai akhir zaman.
Sebelum menandatangani prasasti, Sekjend mengundang Bishop Murray Finck (Bishop ELCA, Pastor Tim Philips, Pastor Kim (Pastor setempat) untuk menyaksikan penandatanganan. Pada saat yang sama Sekjend memberikan plat (Logo HKBP yang bertuliskan “Selamat atas Peresmian HKBP Indonesian Lutheran Church”. Sekjend juga menunjukkan rasa terimakasih kepada ELCA dengan memberikan PIN kepada Bishop Murray Finck, Pastor Tim, Pastor Kim, juga kepada Anggiat Napitupulu (Konsul Imigrasi KJRI Los Angeles, Ketua Panitia, salah seorang tamu; Rebekea Sihombing dan kepada Pdt Rastol Hasibuan, MTh.
Setelah ibadah diadakan acara pelepasan balon dan ramah tamah. Seperti kebiasaan HKBP selalu menunjukkanrespect dan appreciate kepada partnership dengan memberikan Ulos. Acara pemberian Ulos diadakan setelah makan bersama. Dengan penuh sukacita Bishop ELCA, Pastor Tim dan Pastor Kim menerima ulos yag didahului dengan penjelasan Sekjend akan makna ulos. Seluruh rangkaian acara yang dilaksanakan di California, USA tersebut berjalan dengan lancar dan penuh damai sejahtera. HKBP Indonesian Lutheran Church beralamat di 9315 Citrus Ave Fontana, CA 92335. Congratulations! Jadilah berkat bagi dunia!
HKBP New York berdiri bersama dengan HKBP seluruh dunia berkomitmen untuk melakukan penginjilan di seluruh dunia dengan visi:
"Menjadi Berbahagialah"
Kami berdiri dengan kebenaran dan cinta, mempromosikan rekonsiliasi, mengatasi hambatan, dan membangun perdamaian. Praktek "hidup demi orang lain" sebagai prinsip untuk membangun komunitas sejati orang baru.
Pdt. Erwin Rambe
Gereja HKBP lainnya
HKBP Montclair Lutheran Church Colorado HKBP Singapure
Tidak ada komentar: